Babinsa Koramil Limbong Bersama Aparat Desa, Gotong Royong Perbaiki Halaman Kantor Desa

Tampak terlihat Babinsa Koramil Limbong bersama aparat Desa perbaiki halaman kantor Desa Patoloan, Kecamatan Bone-Bone, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Jumat 06 September 2024. Foto: Ist

LUWU UTARA | KATASATU.co.id –  Babinsa Koramil 1403-12 Bone-bone, Serda Satriwan, bersama aparat Desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong di halaman Kantor Desa Patoloan, Kecamatan Bone-Bone, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, sekira pukul 08.15 Wita, Jumat 06 September 2024.

Kegiatan ini fokus pada perataan timbunan pondasi bangunan serbaguna yang nantinya akan dimanfaatkan untuk keperluan bersama oleh warga desa.

Dalam kesempatan itu, Serda Satriwan menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat desa.

“Gotong royong ini adalah salah satu cara kami menjaga kekompakan dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat. Dengan kegiatan seperti ini, kita dapat memupuk semangat kebersamaan yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat,” ujarnya.

Serda Satriwan juga menambahkan bahwa kegiatan gotong royong memiliki nilai sosial yang sangat tinggi, khususnya di wilayah binaannya.

“Dengan gotong royong, kita bisa melihat langsung bagaimana kekompakan dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar. Ini adalah kekuatan yang harus terus kita rawat agar desa kita semakin solid,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *