LUWU –– Sejumlah pejabat Pimpinan Tingi Pratama, Administrator dan Pengawas dilantik Bupati Luwu, H, Basmin Mattayang dirumah jabatannya, Pammanu, Belopa Utara, Rabu (30/09/2020).
H. Basmin Mattayang saat menyampaikan progres pembangunan selama dua tahun masa jabatan.
“Meski di tahun kedua ini dilanda pandemi Covid-19, akselerasi pembangunan di Kabupaten Luwu tetap terpacu,” katanya.
Ia menyebutkan bahwa sebagian besar pejabat yang dilantik ini adalah anak muda yang masih memiliki karir panjang.
“Semua harus bisa semua mengembangkan potensi di OPD masing-masing,” harap Basmin.
Para pejabat yang dilantik dalam jajaran eselon II merupakan hasil uji kompetensi beberapa waktu lalu di Makassar.
Mereka adalah, H. Bustan menjabat Kepala DPMD, Albar A. Picunang sebagai Kadis Pertanian, Supriadi, sebagai Kadis Perhubungan.
Adapun yang ikut dilantik, yakni Ucok Suarso kini menjabat Camat Lamasi, Amirullah Sekretaris Dinas Pendidikan dan Edi Masagala Sekretaris Dishub. (**)