LUWU UTARA | KATASATU.co.id – Sebagai bagian dari upaya membentuk generasi muda yang berwawasan kebangsaan, Babinsa Koramil 1403-12 Bone-Bone, Serka Rante, berikan materi wawasan kebangsaan di kegiatan pendidikan dan latihan (Diklat) Paskibraka SMA 4 Luwu Utara.
Kegiatan ini dilaksanakan di Aula SMA 4 Luwu Utara,Kelurahan Bone-Bone, Kecamatan Bone-Bone, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, sekira pukul 19.30 Wita, Sabtu 28 September 2024.
Pada kesempatan itu, Serka Rante membawakan materi tentang pentingnya menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini kepada para siswa siswi Paskibraka yang berjumlah 46 orang.
Ia menegaskan bahwa pemahaman mengenai wawasan kebangsaan adalah pondasi bagi generasi muda dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) serta sebagai persiapan untuk menjadi pemimpin bangsa di masa depan.
“Sebagai anggota Paskibraka, kalian bukan hanya dituntut untuk memiliki disiplin tinggi, tetapi juga harus memahami dan menjiwai nilai-nilai kebangsaan yang merupakan identitas bangsa kita,” ujarnya.