Kepala Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo Berganti

PALOPO — Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut, Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI, digelar di Auditorium Saokotae, Senin (27/7/2020).

Posisi Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI, kini di duduki Benyamin K.P. Harahap yang sebelumnya menjabat Kasi lalu lintas dan ijin tinggal keimigrasian di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan.

Bacaan Lainnya

Sedang, R. Haryo Sakti, kini memegang jabatan barunya sebagai Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian di Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung.

Proses Setijab tersebut, disaksikan langsung, Kepala Divisi Keimigrasian Kemenkumham Sulsel Dodi Karnida HA, Wali Kota dan Ketua DPRD Kota Palopo.

“Berat meninggalkan Kota Palopo, salah satunya karena kekeluargaan dari keramahan masyarakanya sangat luar bisa, ditambah suasana alam dan udaranya yang bersih,” katanya.

Ia juga berterima kasih, khususnya kepada wali Kota Palopo, yang telah memberikan tanah hibah untuk penempatan Kantor Imigrasi yang baru, yang direncakan dibangun pada 2022 mendatang.

Kepala Kantor Imigrasi Palopo yang baru, menyampaikan suatu kehormatan, atas sambutannya  yang luar biasa.

“Kedepan, saya siap melakukan yang terbaik, untuk seluruh masyarakat Kota Palopo dan di wilayah kerja Imigrasi,” ungkap Benyamin.

Sementara itu, Wali Kota, pada kesempatan itu dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada pejabat yang baru Kepala Kantor Imigrasi.

“Rasa sedih bercampur bahagia, dimana ada yang datang dan pergi. Namun yang pergi tetap menjadi keluarga kita, dan ucapan selamat datang untuk keluarga kita yang baru,” ungkap Judas Amir.

Diakhir acara, dirangkaikan penyerahan cinderamata dari Wali Kota kepada R. Haryo Sakit sebagai Kepala Imigrasi yang lama. (Rls/Ft)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *