Melayat Kerumah Duka, Serka Markus Sabua Bantu Dirikan Tenda dan Ajak Warga Terapkan Prokes Covid-19

LUWU UTARA – Babinsa Koramil 1403-12 Bone-Bone Serka Markus Sabua lakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan membantu warga binaannya dirikan tenda tempat para pelayat di rumah duka di Dusun Tanete, Desa Poreang, Kecamatan Tanalili, Kabupaten Luwu Utara, sekira pukul 08.30 Wita, Sabtu (4/9/2021).

Saat di konfirmasi via pesan singkat WhatsApp oleh tim redaksi Katasatu.co.id, Serka Markus Sabua mengatakan, hal tersebut dilakukan sebagai wujud kemanunggalan TNI-RAKYAT bersama warga binaan di Desa Poreang.

Bacaan Lainnya

“Sudah menjadi tugas sebagai abdi negara, utamanya kami dari Personel Babinsa Koramil 1403-12 Bone-Bone yang di tugaskan di Desa Poreang, aapabila ada warga binaan yang sedang berduka, maka kami akan berusaha untuk hadir ditengah-tengah warga yang berduka, memberikan bantuan tenaga,moril, dan saling menguatkan, juga menghibur keluarga yang berduka, karena kematian, nantinya kita semua pasti akan merasakannya, yang membedakannya hanya waktu, dan cara mendapatkannya saja,” katanya.

Dikesempatan yang sama, Babinsa Koramil 1403-12 Bone-Bone Serka Markus Sabua, juga kembali mengingatkan dan mengimbau kepada warga yang hadir melayat, agar tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) mengingat saat ini masih dalam masa pandemi, dan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran wabah covid-19.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *