PALOPO — DPPKB Kota Palopo, resmikan Posyandu Emas Kelurahan Tammalebba, Kecamatan Bara, Rabu (14/10/2020).
Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dari Kepala DPPKB, Farid Kasim Judas (FKJ).
Disampaikan Ketua Kelompok Masyarakat (Pokmas), Abdul Hamid bahwa pelaksanaan pembangunan fisik, melalui dana kelurahan Tahun 2020 terdiri atas dua unit.
“Yakni pembangunan Posyandu Emas dan Plat duiker serta talud, yang berlokasi di RW 1 Temmalebba,” katanya.
“Adapun pelaksana pembangunan, dipercayakan kepada Pokmas yang sebelumnya telah terbentuk melalui forum RT/RW,” tambah Abdul Hamid.
Sementara itu, Kepala DPPKB mengakus bersyukur dimana Posyandu tersebut, terbangun dengan megah, representatif.
FKJ sapaan akrabnya juga mengapresiasi, Pokmas yang mengelola dana kelurahan bersama sama Lurah.
“Tentunya bermanfaat dan menjadi kebutuhan dari masyarakat. Ini milik warga. Saya berharap kedepan sudah menyesuaikan lagi,” ungkapnya.
Turut hadir dalam peresmian, sejumlah pejabat administrator Eselon III, Lurah, RT/RW, Babinsa/Bhabinkamtibmas, Tokoh Masyarakat dan Kader Posyandu. (Rls/Pw)