PALOPO | KATASATU.co.id – Wakil Walikota Palopo, buka resmi Musyawarah Kota (Muskot) IV Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Palopo, dengan tema “Optimalisasi Kinerja DWP Sebagai Mitra Strategis Pemerintah untuk Suksesnya Pembangunan Nasional. Acara tersebut berlangsung di ruang Pola Kantor Walikota, Kamis (5/3/2020).
H. Rahmat Masri Bandaso berharap, acara Muskot sejalan dengan harapan semua pihak, terkait peningkatan peran dan pemberdayaan kaum perempuan, sebagai istri ASN.
“Salah satu tugasnya yakni, memberdayakan perempuan dan membina serta mendidik putra-putrinya menjadi generasi bangsa yang berkualitas,” kata RMB, sapaan akrab Wakil Walikota.
Lanjut dia, dukungan terus mengalir sebagai upaya mewujudkan kesejahteraan dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat.
“Istri ASN yang baik dan profesional, tidak hanya dalam skala intelektual, melainkan juga secara emosional dan spiritual,” tambahnya.
Ketua DWP Provinsi Sulsel, mengungkapkan DWP Palopo, sebagai mitra terbaik dan strategis.
“Kita akan mengupayakan dalam membantu bapak-bapak, dalam pencapaian karir,” terang Sri Rejeki Hayat.
Sementara itu, Ketua TP PKK sekaligus Penasehat DWP Kota Palopo, Hj. Utia Sari Judas mengatakan, Muskot ini sebagai wadah optimalisasi sistem pembangunan.
“DWP diharapkan dapat memegang peran utama atau pilar pembangunan karakter,” tutupnya.
Hadir dalam Muskot, Sekda Firmanza DP, Asisten III dr. Ishaq Iskandar, Ketua DWP Palopo Isnada Firmanza, Ketua Organisasi Wanita se- Kota Palopo dan Ketua TP PKK Kecamatan se-Kota Palopo. (Rls)