KATASATU.co.id – Melalui pameran kerajinan bertaraf internasional, The Jakarta International Handicraft Trade Air Fair (Inacraft), Pemerintah Kabupaten Soppeng turut berpartisipasi dengan mempromosikan sutera khas Soppeng.
Pameran kerajinan tangan se Asia Tenggara tersebut, resmi di buka oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, di Jakarta Convention Center, pada Rabu 1 Maret 2023.
Bupati Soppeng, H. Andi Kaswadi Razak, mengapresiasi atas pelaksanaan pameran kerajinan tangan itu, terlebih lagi Sulawesi Selatan, mendapatkan kepercayaan untuk menjadi icon dalam pameran tersebut.
“Kegiatan Inacraft ini tentunya sebagai peluang besar dan sarana untuk mempromosikan produk karya yang terbaik Soppeng yaitu Sutera,” ujarnya.
Untuk diketahui, kegiatan Inacraft 2023 ini akan berlangsung selama lima hari, yang di mulai 1 hingga 5 Maret 2023 mendatang.