Menang Besar, Spanyol Bantai Kosta Rika di Piala Dunia 2022

Tim Nasional Spanyol melakukan selebrasi saat bertanding melawan Kosta Rika. Foto : Instagram / sefutbol

KATASATU.co.id – Spanyol sukses menang besar saat bertanding melawan Kosta Rika di Fase Grup E Piala Dunia 2022, di Stadion Al Thumama Stadium, Qatar, pada Rabu (23/11/2022) dengan skor 7-0.

Dani Olmo, Marco Asensio, dan Ferran Torres sukses memberikan kontribusi dan menunjukkan tajinya kepada pelatih La Furia Roja (julukan Timnas Spanyol), Luis Enrique.

Olmo mencetak gol pembuka pada menit ke-11 setelah sukses mengkonversi umpan sempurna dari Gavi yang membuat kiper Kosta Rika, Keylor Navas tak berdaya.

Hanya berselang 10 menit, Spanyol kembali menambah keunggulannya melalui lesatan Asensio yang mendapat umpan Jordi Alba.

Pada menit ke-31, Spanyol mendapatkan hadiah penalti setelah Alba dijatuhkan bek Kosta Rika, Duarte. Torres yang menjadi eksekutor, sukses menambah kedudukan menjadi 3-0. Skor tidak berubah hingga turun minum.

Di babak kedua, Spanyol semakin menggila. Torres kembali membuat Navas memungut bola di gawang Kosta Rika pada menit ke-54.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya itu, Gavi, Carlos Soler dan Alvaro Morata kembali memborbardir gawang Kosta Rika yang membuat keylor Navas tidak berkutik. Alhasil, tambahan gol pun tercipta di menit 74, 90, dan 90+2.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *