Komsos Bersama Lurah, Babinsa Luminda Imbau Warga Waspadai Bencana Dipicu Cuaca Ekstrem

PALOPO – Babinsa Koramil 1403-06/Palopo, Serka Leonardus melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Kantor Kelurahan Luminda, Kecdamatan Wara Utara, Kota Palopo, Rabu (17/2/2021).

Dihadapan Lurah Luminda, Adria Sigele, Serka Leonardus  menjalin koordinasi sebagai salah satu sarana sinergitas yang berhubungan langsung dengan kepentingan masyarakat binaannya itu.

Dalam Komsosnya, Babinsa menyampaikan tentang kegiatan untuk mewaspadai terjadinya bencana alam yang diakibatkan oleh kondisi cuaca ekstrem seperti hujan deras dan angin kencang.

“Termaskuk diantaranya pohon-pohon yang dianggap rawan tumbang dan menimpa rumah atau fasilitas umum lainnya untuk diantisipasi agar tidak mengacam keselamatan warga,” kata Serka Leonardus.

Dirinya juga meminta agar Lurah melibatkan seluruh elemen masyarakat khususnya tokoh masyarakat serta menghimbau agar warga melaksanakan pembersihan drainase guna mengantisipasi luapan air akibat hujan deras.

“Kami, Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu bekerjasama dengan seluruh lapisan masyarakat untuk saling memberikan segala bentuk informasi apabila ada permasalahan Kamtibmas yang timbul di masyarakat,” paparnya.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *