LUWU UTARA – Babinsa Koramil 1403-12/Bone-Bone, Serda Suwanto hadiri Langsung pembukaan acara Festival Anak Saleh (FAS) yang di inisiasi oleh Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) IAIN Palopo, Sabtu (20/2/2021).
Pembukaan kegiatan tersebut digelar di Jami Nurul Huda yang berlokasi di Desa Sumberdadi, Kecamatan Tana Lili, Kabupaten Luwu Utara. Dalam kehadirannya dimanfaatkan Serda Suwanto mensosialisasikan aturan Protokol Kesehatan (Prokes).
“Mari kita kompak tegakan aturan prokes ini, dengan memakai masker, saling berjaga jarak dan membiasakan mencuci tangan dengan sabun setelah beraktifitas,” ucap Babinsa.
Selain itu, Serda Suwanto juga berharap agar para Mahasiswa KKN turut mengedukasikan masyarakat untuk mematuhi aturan Prokes ini, serta menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).
“Saya juga imbaukan agar selama berada dilokasi KKN, adik-adik semua menjaga etika termasuk dalam memberikan edukasi prokes kepada warga,” imbaunya.
Turut hadir dalam pembukaan FAS, Kepala Desa, Winarto, Imam Masjid, Nurhadi, Tokoh Agama, Sukardin, M Nur, para peserta lomba FAS dan Mahasiswa. (Red)