LUWU UTARA – Agenda anjangsana merupakan media atau sarana, yang bertujuan selain mengetahui kondisi langsung yang di alami masyarakat, juga sebagai sarana untuk mempertahankan hubungan silaturahmi kepada setiap kelompok maupun individu.
Seperti yang tengah dilakukan oleh Babinsa Koramil 1403-08/Limbong, Serda Saharuddin kepada warga binannya di Desa Marampa, Kecamatan Rongkong, Kabupaten Luwu Utara.
“Selain menjadi kegiatan prioritas juga sekaligus untuk mendengar langsung keluh kesah warga untuk selanjutnya dibicarakan bersama guna menemukan solusinya,” ungkap Babinsa.
Selain itu, Serda Saharuddin juga menyampaikan apa yang menjadi tugas pokok soerang Babinsa terkait kebijakan aturan yang ditetapkan oleh pemerintah ditengah situasi pandemic Covid-19.
“Salah satunya, kepada setiap warga di imbau agar tidak melakukan mudik lebaran, atau jika ada sanak keluarga yang datang dari luar daerah kiranya segera di laporkan untuk di data,” pungkasnya.
Lebih jauh, dikatakan Babinsa bahwa ditengah situasi pandemic saat ini, diharapkan kepada seluruh komponen masyarakat untuk kompak dan bekerjasama dalam mencegah serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Termasuk dalah satunya ialah dengan memakai masker saat keluar rumah, jaga jarak dan membiasakan diri mencuci tangan dengan sabun dan membilasnya di air mengalir sampai betul-betul bersih.
Editor : Muh ishari