LUWU UTARA — Personel Koramil 1403-12/Bone-Bone ikuti Pengamanan Operasi Ketupat 2021 dan Posko pemantauan arus mudik lebaran dalam rangka hari raya Idul Fitri 1442 H/2021 M, Sabtu ((/5/2021).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di depan Kantor Desa Bungadidi, Kecamatan Tanalili, Kabupaten Luwu Utara,dimana dalam pelaksanannya memeriksa kendaraan di perbatasan Luwu Utara-Luwu Timur.
“Pemeriksaan kendaraan dibarengi dengan sosialisasi peraturan pemerintah mengenai larangan mudik lebaran tahun 2021,” kata Sertu Juhaedi.
Lanjut dia, dari setiap kendaraan yang menjadi sasaran pemeriksaan diimbau pengemudi/pengendara dan penumpang agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.
“Tujuannya tidak lain untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ditengah masyarakat,” tutupnya.
Adapun personel yang ikut dilibatkan dalam pengamanan Operasi Ketupat 2021 dan Posko pemantauan arus mudik Lebaran, terdiri dari unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol-PP, Tagana dan BPBD
Editor : Muh Ishari