PALOPO–Babinsa Koramil 1403-06 Palopo Sertu Herman Kamal mengikuti kegiatan pertemuan kelompok kerja (Pokja) Kampung Keluarga Berencana (KB) Manggis di Balai UPTD Kec. Mungkajang Kota Palopo, Rabu (23/06/2021).
Pertemuan Pokja tersebut mengangkat tema “Program Pembangunan Keluarga Kependudukan dan Keluarga Berencana” (Bangga Kencana), yang dihadiri oleh perwakilan dari Dinas PP dan KB Kota Palopo Kepala Bidang (Kabid) Dalduk PP dan KB Erick K Siga, Kepala UPTD Kecamatan Mungkajang, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Murante, Bhabinkamtibmas Kelurahan Latuppa dan Ketua Pokja Kampung KB Kecamatan Mungkajang, serta Tokoh Masyarakat.