LUWU – Kapten CBA Marten Luter R Danramil 1403-02 Suli hadiri rapat, sekaligus lakukan pemantauan kegiatan tahapan seleksi tes CPNS dan PPPK TA.2021 untuk wilayah kerja Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
Rapat dan pemantuan tahapan seleksi tes CPNS dan PPPK TA.2021 ini berlangsung pada pukul 08.00 Wita. Kamis, 07 Oktober 2021, di Kantor Gedung Bappeda Pemerintah Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
“Pelaksanaan tes, masing-masing di ikuti 90 orang setiap sesi, dan diberikan waktu selama 90 menit tiap gelombang, yang mana setiap hari ada 4 gelombang yang harus dilalui,” kata Kapten CBA Marten Luter R.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Luwu H. Sulaiman mewakili Bupati Luwu, Kapten CBA Marten Luter R, mewakili Dandim 1403 Palopo, Kompol Samurai Anata mewakili Kapolres, Inspektorat Pemkab Luwu, Plt. BKD Muh.Arham Basmin Mattayang, Kasat Pol PP Pemkab Luwu Andi Iskandar, dan Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Luwu mewakili Kajari.