PALOPO — Sekretaris Daerah Kota Palopo, Firmanza DP, membuka acara Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Palopo Tahun 2023, di Ruang Pertemuan Ratona Kantor Walikota Palopo, Jl. K.H. Moh. Hasyim, Kelurahan Tompotika, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (26/01/2022).
Turut Hadir dalam kegiatan ini, Sekertaris Daerah Firmanza DP, Para Kepala Perangkat Daerah Ruang Lingkup Kota Palopo, Pimpinan Perguruan Tinggi Kota Palopo, Pimpinan Perbankan Kota Palopo, beserta Para Tokoh Masyarakat dan LSM Kota Palopo.

















