Polri Peduli, Dipenghujung Ramadan Polres Palopo Kembali Berbagi Takjil

Masjid Agung Luwu - Palopo, Kelurahan Batupasi, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel). 28 April 2022. Foto:Sulaeman

PALOPO — Jajaran Polres Palopo bersama Bhayangkari Cabang Palopo kembali berbagi Takjil di penghujung bulan ramadan 1443 Hijriah – 2022 Masehi, pukul 16.35 Wita, di diperempatan Traffic Light (lampu lalulintas) yang tak jauh dari Masjid Agung Luwu – Palopo, Kelurahan Batupasi, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel). 28 April 2022.

Awalnya, menghindar saat melihat banyak petugas kepolisian di jalan jalur tersebut, takut kena razia, namun begitu mengetahui jajaran Polres Palopo dan Bhayangkari berbagi takjil buka puasa, warga kemudian antusias, dan mengucapkan terimakasih.

“Awalnya para pengguna kendaraan mengira ada razia, begitu mengetahui ada pembagian takjil, Alhamdulillah, warga antusias, hingga pengemudi berterima kasih dengan adanya pembagian takjil gratis ini. Menurut mereka sangat membantu, apalagi warga yang baru saja pulang dari tempat kerja dan belum sempat mencari buka puasa, karena waktu yang sangat mempet,” tutur Kapolres Palopo AKBP H.Muh.Yusuf Usman.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *