Polisi Santri Silaturahmi di Masjid, Salat Berjamaah dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Kasat Binmas Polres Palopo Iptu Syamsul Bahri berada di Masjid Rahmat Ilahi, Kelurahan Ponjalae, Kecamatan Wara Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), Jumat (2/9/2022). Foto: Sulaeman

KATASATU.co.id — Polres Palopo lakukan pendekatan kepada masyarakat melalui program Polisi Santri, dengan mengajak memakmurkan masjid, salat berjamaah.

Hal itu terlihat dilakukan oleh Polisi Santri di Masjid Rahmat Ilahi, Kelurahan Ponjalae, Kecamatan Wara Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), Jumat (2/9/2022).

Kasat Binmas Polres Palopo Iptu Syamsul Bahri, mengatakan, personel yang tergabung dalam Polisi Satri. Dalam program tersebut, tim Polisi Santri ini keliling, dari masjid ke masjid, untuk melakukan ibadah, seperti hari ini Jumat (2/09/22), salat berjamaah bersama masyarakat.

” Program ini bertujuan menghadirkan Polisi berseragam ditengah-tengah masyarakat, untuk kemudian membangun komunikasi dengan humanis, sekaligus menjadi wadah silaturahmi antara polisi dan masyarakat,” katanya.

” Kemudian juga personel tidak bosan-bosannya, menyampaikan imbauan tentang Penerapan Protokol Kesehatan (Prokes), pesan-pesan Kamtibmas, untuk menciptkan Sitkamtibmas yang Kondusif damai, dan nyaman di Kota Palopo,” sambung Iptu Syamsul Bahri.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *