KATASATU.co.id – Sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap salah satu warga binaan yang akan melakukan syukuran, Babinsa Koramil 1403-08 Limbong Serma Muh. Alwi, bersama masyarakat gotong royong mendirikan tenda acara syukuran di Desa Hono, Kecamatan Seko, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, sekira pukul 09.00 Wita, Senin 03 Juli 2023.
Menurut Serma Muh. Alwi, kegiatan tersebut dilakukan untuk menjaga hubungan silaturahmi, dan meningkatkan kerjasama antara masyarakat dengan Babinsa terkait dengan situasi dan kondisi diwilayah binaannya.
“Bagi warga yang mendapati masalah, baik masalah kecil ataupun masalah besar, silahkan dikoordinasikan dengan Babinsa, atau Bhabinkamtibmas. Kami akan membantu menyelesaikan setiap masalah yang dihadapi oleh masyarakat, baik secara kekeluargaan maupun secara hukum,” ujarnya.
Selain itu, Babinsa Koramil 1403-08 Limbong juga menekankan kepada warga agar selalu menjaga keharmonisan antara warga, dan kebersihan lingkungan tempat tinggal.
“Saya tekankan agar selalu menjaga keharmonisan antar warga, baik itu tetangga, maupun keluarga kita sendiri,” katanya.