KATASATU.co.id — Menjaga netral Prajurit dan PNS Kodim 1403 Palopo pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Danramil 1403-11 Masamba Kapten Inf Much. Sukardi G pimpin pembagian Buku Saku Netralitas TNI dan Pedoman Penyelesaian Tindak Pidana/Pelanggaran Pemilu 2024 kepada personil Babinsa Koramil 1403-11 Masamba, di Makoramil 1403-11 Masamba. Kamis 9 November 2023.
Danramil 1403-11 Masamba Kapten Inf Much. Sukardi G mengingatkan para Bintara Pembina Desa (Babinsa), agar bersikap netral dalam menghadapi tahun politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
” Jaga netralitas TNI terlebih lagi Babinsa adalah garda terdepan jangan sampai dimanfaatkan oleh kelompok atau partai tertentu begitu juga Persit harus tegak lurus dan netral,” kata Kapten Inf Much. Sukardi.