LUWU | KATASATU.co.id – Bupati Luwu, H Patahudding, S.Ag didampingi oleh Sekretaris Daerah, Drs. H. Sulaiman, MM langsung melakukan inspeksi mendadak (sidak) disejumlah ruangan Kantor yang berada dalam kompleks perkantoran Bupati Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel). Selasa, 4 Maret 2025.
Sidak oleh Bupati Luwu, H. Patahuddin, dilakukan dihari pertamanya berkantor, pasca pelantikannya sebagai Bupati pada tanggal 20 Februari 2025.
Pada kesempatan itu, Bupati Luwu mengunjungi ruangan Kantor Dinas Pengendalian Penduduk (Dalduk) dan KB, yang berada dalam kompleks perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu.
Kemudian, Bupati Luwu juga terlihat berdialog dengan Kepala Dinas Dalduk dan KB, Masling Malik, dan mempertanyakan berbagai program yang telah dilaksanakan, serta kendala-kendala yang dialami terutama terkait fasilitas penunjang operasional kegiatan.
Hal yang menjadi perhatian, orang nomor satu di Pemerintahan Kabupaten Luwu ini, seperti, kehadiran dan aktivitas pegawai, kondisi fasilitas kerja, serta kebersihan lingkungan kantor, sambil menyalami juga menyapa para pegawai dan menanyakan tugas-tugas mereka.