PALOPOPOLITIK

Perkuat Sinergi Jelang PSU, Kapolres Palopo Lakukan Silaturahmi ke Forkopimda

×

Perkuat Sinergi Jelang PSU, Kapolres Palopo Lakukan Silaturahmi ke Forkopimda

Sebarkan artikel ini
Kapolres Palopo, AKBP Dedi Surya Dharma, melakukan kunjungan silaturahmi di Kantor Pengadilan Negeri Palopo Kelas IB Selasa (15/4/2025). (*)

PALOPO | KATASATU.co.id – Memperkuat sinergi dan koordinasi lintas sektoral, Kapolres Palopo, AKBP Dedi Surya Dharma, melakukan kunjungan silaturahmi ke sejumlah unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Palopo, Selasa (15/4/2025).

Kegiatan diawali dengan kunjungan ke Kantor Wali Kota Palopo pada pukul 10.49 WITA. Bertempat di ruang kerja lantai 3, AKBP Dedi disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Palopo, H. Firmanza DP.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas situasi pasca-Pilkada 2024 serta kesiapan menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang dijadwalkan pada 24 Mei 2025 mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *