Sementara itu, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Palopo, Ilham Hamid menyampaikan harapan Pj. Walikota Palopo, agar sosialisasi manfaat program BPJS Ketenagakerjaan bagi nelayan ini, lebih menambah wawasan.
“Selain itu diharapkan juga menambah pengetahuan dan kesadaran tentang pentingnya Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi seluruh nelayan di Kota Palopo dan keluarganya, sehingga kepesertaan dalam program ini lebih luas dan dapat berkelanjutan,” kata Ilham Hamid.
Ilham juga menyampaikan, agar santunan kematian yang diberikan kepada keluarga nelayan yang berhak, benar-benar dapat dimanfaatkan sebaik- baiknya, seberapa pun nilainya.
“Kita berdoa agar berkah dan membawa maslahat bagi keluarga yang menerimanya,” katanya.
Kegiatan ini dirangkaikan dengan penyerahan santunan jaminan kematian, dan penyerahan secara simbolis kartu peserta untuk para nelayan Kota Palopo.
Diketahui, selain Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Palopo juga turut hadir yakni Pimpinan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palopo, Kepala Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, para nelayan Kota Palopo.