DAERAHLUWU

Banjir di Lamasi Timur, Wakil Bupati Luwu Beri Bantuan dan Tinjau Infrastruktur

×

Banjir di Lamasi Timur, Wakil Bupati Luwu Beri Bantuan dan Tinjau Infrastruktur

Sebarkan artikel ini
Wakil Bupati Luwu Muh. Dhevy Bijak Pawindu saat serahkan bantuan bagi korban bencana banjir di Kecamatan Lamasi Timur, Selasa (18/3/2025). (*)

LUWU | KATASATU.co.id – Wakil Bupati Luwu, Muh. Dhevy Bijak Pawindu, menyerahkan bantuan bagi korban bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Lamasi Timur, Selasa (18/3/2025).

Bantuan tersebut diberikan kepada warga terdampak di Desa Pompengan Tengah dan Desa Pompengan Pantai akibat banjir yang melanda wilayah tersebut pada Februari hingga awal Maret.

Dalam sambutannya, Muh. Dhevy menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Luwu terhadap masyarakat yang terdampak musibah.

“Bantuan ini memang tidak sebanding dengan kerugian dan penderitaan yang dialami oleh keluarga terdampak. Namun, kami berharap melalui bantuan ini, masyarakat di Pompengan Tengah dan Pompengan Pantai dapat merasakan kehadiran serta kepedulian Pemerintah Kabupaten Luwu terhadap musibah yang terjadi,” ujar Wakil Bupati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *