Berhasil Wujudkan Kota Sehat, Pemkot Palopo Raih Penghargaan Nasional Swasti Saba Padapa

Pj Walikota Palopo Asrul Sani saat menerima penghargaan Swasti Saba Padapa, di Grand Ballroom Kempinski Hotel Jakarta, Selasa 28 November 2023. Foto : Ist

KATASATU.co.id, Palopo – Berhasil wujudkan Kota Sehat, Pemerintah Kota Palopo raih penghargaan Swasti Saba Padapa yang diterima langsung oleh PJ Walikota Palopo Asrul Sani, di Grand Ballroom Kempinski Hotel Jakarta, Selasa 28 November 2023.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin pada malam penganugerahan penghargaan Swasti Saba Kabupaten Kota Sehat dan STBM Tahun 2023.

Menurut Budi Gunadi Sadikin, urbanisasi dan perubahan iklim menjadi tantangan besar bagi pemerintah kota kedepannya. Semakin banyak orang yang tinggal di kota maka semakin besar pula masalah kesehatan yang dihadapi masyarakat.

“Sebab itu masyarakat harus bisa menjaga lingkungannya, diawali dari lingkungan yang bersih, saluran airnya diperbaiki, diedukasi masyarakatnya, semuanya perlu diperbaiki”, ungkapnya.

Tidak hanya itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, Muhadjir Effendy, yang mewakili Wakil Presiden RI menyampaikan apresiasi atas pemberian   penghargaan Swasti Saba dan STBM tahun 2023 kepada Pemerintah Daerah.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *