Dipilihnya Bachtiar Adnan sebagai penulis buku biografinya karena alasan Bachtiar dianggap sosok penulis yang paham tentang alur pikirannya.
“Saya cuma memberikan point-pointnya saja, dia sudah mampu terjemahkan dalam sebuah narasi,” puji Basmin
Dirinya berharap, buku biografi ini sebagai tambahan literasi untuk membangun minat baca para generasi sekarang dan seterusnya, menambah pengetahuan terkait jejak-jejak kepemimpinan Bupati Luwu.
“Nantinya buku ini kita akan bagikan ke perpustakaan sekolah secara gratis sebagai tambahan literasi bagi generasi muda,” ujarnya.
Launching buku biografi Bupati Luwu ditutup usai H Basmin Mattayang menanda tangani dan membagikan buku tersebut kepada Kejari Luwu, Dandim 1403/Palopo, Kapolres Luwu, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, dan Sekda Luwu.

















