DAERAH

Bupati Luwu Launching Buku Biografi Pemimpin Visioner Pendobrak Perubahan Pembawa Kesejukan

×

Bupati Luwu Launching Buku Biografi Pemimpin Visioner Pendobrak Perubahan Pembawa Kesejukan

Sebarkan artikel ini
Bupati Luwu Basmin Mattayang bersama Dandim 1403 Palopo Letkol Inf Apriadi Nidjo saat launching buku biografinya, di Wisata Kuliner Desa Wara, Kecamatan Kamanre, Kabupaten Luwu, Sulsel, Senin 14 Agustus 2023. Foto: Ist

Dipilihnya Bachtiar Adnan sebagai penulis buku biografinya karena alasan  Bachtiar dianggap sosok penulis yang paham tentang alur pikirannya.

“Saya cuma memberikan point-pointnya saja, dia sudah mampu terjemahkan dalam sebuah narasi,” puji Basmin

Dirinya berharap, buku biografi ini sebagai tambahan literasi untuk membangun minat baca para generasi sekarang dan seterusnya, menambah pengetahuan terkait jejak-jejak kepemimpinan Bupati Luwu.

“Nantinya buku ini kita akan bagikan ke perpustakaan sekolah secara gratis sebagai tambahan literasi bagi generasi muda,” ujarnya.

Launching buku biografi Bupati Luwu ditutup usai H Basmin Mattayang menanda tangani dan membagikan buku tersebut kepada Kejari Luwu, Dandim 1403/Palopo, Kapolres Luwu, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, dan Sekda Luwu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *