LUWU

Bupati Patahudding : Kehadiran Kajari Baru Bawa Energi Positif bagi Luwu

×

Bupati Patahudding : Kehadiran Kajari Baru Bawa Energi Positif bagi Luwu

Sebarkan artikel ini
Bupati Luwu, H. Patahudding, sambut Kajari Luwu yang baru, Muhandas Ulimen, SH., MH., di Rumah Jabatan Bupati Luwu, Belopa, Senin (10/11/2025). (Ist)

“Dari sanalah lahir pusaka-pusaka kebanggaan yang diwariskan turun-temurun. Ini bagian dari sejarah dan identitas yang perlu kita jaga,” ungkap Patahudding.

Bupati menambahkan, kehadiran Kajari baru menjadi momentum untuk memperkuat kerja sama lintas sektor, baik dalam penegakan hukum maupun pembangunan daerah.

“Alhamdulillah, sejak saya dilantik menjadi bupati, banyak pejabat baru hadir di Luwu. Ini pertanda baik—semoga membawa perubahan dan kemajuan bagi daerah yang kita cintai,” tutupnya.

Sementara itu, Kajari Luwu Muhandas Ulimen, dalam sambutan perkenalannya, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat Pemerintah Kabupaten Luwu. Ia kemudian memperkenalkan latar belakang dan perjalanan kariernya di berbagai daerah, mulai dari Tulungagung, Kutai Barat, Samarinda, Bontang, Boyolali, Pacitan, hingga Malang, sebelum akhirnya dipercaya menjabat Kajari Luwu.

“Nama saya diambil dari nama asli Mahatma Gandhi, yakni Muhandas Karamchand Gandhi. Saya berasal dari keluarga besar yang menekuni dunia hukum, dari kakek hingga cucu,” ujarnya disambut tepuk tangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *