Danramil Bone-Bone Bekali Wasbang Peserta Diklat Paskibraka SMAN 2 Sukamaju

Danramil 1403-12 Bone-Bone Kapten Arh Irfan berikan materi wawasan kebangsaan kepada seluruh peserta Diklat Paskibra SMAN 2 Sukamaju, di UPT SMAN 2 Luwu Utara, Jumat 26 januari 2024. Foto: Fatmawati

KATASATU. Co.id – Dukung Pendidikan dan Latihan Paskibra tentang Penguatan Karakter Pelajar Pancasila, Danramil 1403-12 Bone-Bone Kapten Arh Irfan berikan materi wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada seluruh peserta Diklat Paskibra SMAN 2 Sukamaju.

Kegiatan Wasbang ini di gelar di UPT SMAN 2 Luwu Utara, jalan Pramuka, Kecamatan Sukamaju, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, Jumat 26 januari 2024.

Kegiatan pemberian materi kepada siswa-siswi sekolah SMAN 2 Luwu Utara di wilayah Koramil 1403-12 Bone-Bone merupakan bagian dari konsep pembinaan teritorial (Binter) guna membekali dan melatih para pelajar agar memiliki karakter disiplin dan jiwa nasionalisme sejak dini.

Dalam kesempatan ini, Danramil 1403-12 Bone-Bone kapten Arh Irfan mengajak kita selalu bersyukur kepada Yang Maha Kuasa,sehingga kita selalu mendapatkan Rahmat dan HidayahNya.

“ Untuk generasi penerus bangsa untuk ikut serta dalam kemajuan Bangsa dengan cara melakukan kegiatan  yang bertemakan Pancasila,”

Kapten Arh juga menyampaikan, sebagai generasi muda untuk aktif dalam kegiatan organisasi kemanusiaan sebagai bentuk kepedulian bermasyarakat berbangsa dan bernegara.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *