PALOPO — Resminya Showroom Honda Sanggar Laut Palopo, ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Wali Kota, dalam grand openingnya di Jl. Jenderal Sudirman, Kelurahan Takkalala, Kecamatan Wara Selatan, Kota Palopo, Rabu (31/3/2021).
Showroom resmi Honda merupakan PT Sanggar Laut Selatan (SLS), dimana Wali Kota dalam sambutannya mengaku bangga dengan kehadiran SLS yang berkesempatan membuka usaha di Kota Jasa.
Langkah tersebut juga merupakan salah satu bagian dalam mensejahterakan masyarakat, tidak hanya Palopo melainkan menarik costumer dari daerah tetangga.
“Diharapkan usaha bapak bisa berkembang sebagaimana yang diharapkan. Jika ada lagi yang mau buka usaha di palopo, silahkan disini kita terbuka,” ucap HM Judas Amir.
Sementara itu Direktur PT SLS, Daud Murkil mengatakan bahwa dengan dibukanya SLS, pihaknya bersama jajaran selalu siap dalam memenuhi segala kebutuhan costumer.
“Kami hadir memberikan pelayanan Sales, servis, sparepart, body dan paint dengan fasilitas terbaik dan lengkap,” katanya.