PALOPORAGAM

Kadis DLH Palopo Hadiri Pelantikan BPH BPP Forum Pecinta Alam

×

Kadis DLH Palopo Hadiri Pelantikan BPH BPP Forum Pecinta Alam

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo, Emil Nugraha Salam hadiri pelantikan dan Rakor BPH BPP Forum Pecinta Alam Palopo di Gedung Auditorium Sakotae Kota Palopo, Senin (05/08/2024). Foto: Ist

“Sekaligus mengedukasi masyarakat dalam menjaga lingkungan, alam serta kemaslahatan bagi diri dan orang banyak,” ujarnya.

Emil juga mengajak Forpa Kota Palopo, agar senantiasa membangun komunikasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak termasuk dengan pemerintah Kota Palopo.

“Kolaborasi diperlukan agar Forpa Palopo mampu mengakselerasi berbagai program yang direncanakan. Kesampingkan egosentris dan sikap semacamnya yang dapat menjadi benalu dalam lingkungan organisasi,” lanjutnya.

Melalui kesempatan itu juga, Emil mengajak Forpa Palopo agar bersama-sama komponen masyarakat Kota Palopo untuk turut mengawal dan menyukseskan pelakanaan tahapan pemilukada tahun 2024.

”Mari kita doakan dan usahakan agar pemilukada di Kota Palopo dapat terlaksana dengan baik, jujur, adil , dan aman,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *