Menurut Hamsir, dipilihnya Kota Palopo sebagai tuan rumah merupakan sebuah kehormatan besar karena semakin menguatkan citra dimensi pendidikan di Palopo.
Pemkot Palopo, kata Hamsir, punya visi misi terwujudnya kota yang maju, inovatif dan berkelanjutan. Salah satu penjabaran dari visi misi itu adalah melalui pelaksanaan program smart city, ini tentu sejalan dengan program Permikomnas.