Hal itu dilakukan mengingat kondisi rumput yang sudah meninggi dan sudah menutupi sebagian jalan. Tak hanya itu Serda Suwanto juga berharap kepada aparatur desa agar menggerakkan para warga untuk segera melakukan kerja bakti pembersihan.
Imbauan tentang Protokol Kesehatan (Prokes) juga menjadi bagian dalam Komsosnya bersama Kepala Dusun agar setiap warga wajib memakai masker saat keluar rumah, saling menjaga jarak atau menghindari kerumunan serta rutin mencuci tangan dengan sabun sampai bersih.