KATASATU.co.id – Laksanakan Komunikasi Sosial (Komsos), Babinsa Koramil 1403-08 Limbong Sertu Murni melayat ke rumah duka yang berada di Desa Kanandede, Kecamatan Rongkong, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, sekira pukul 09.30 Wita, Senin 19 Juni 2023.
Menurut Sertu Murni, warga binaannya tersebut, Hijra meninggal dunia akibat sakit yang dideritanya, pada Minggu 17 Juni 2023, pukul 11.12 Wita.
Sertu Murni juga mengungkapkan, bahwa kegiatan itu dilakukannya untuk menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat, khususnya warga binaannya.
“Guna mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat, maka kami selalu berusaha untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, baik dalam keadaan susah maupun senang,” ujarnya.
Melalui kesempatan itu, Babinsa Koramil 1403-08 Limbong juga membantu warganya untuk menguburkan jenazah Almarhumah Hijra.
Disamping itu juga, Sertu Murni memberikan ucapakan belasungkawa kepada keluarga Almarhumah yang ditinggalkannya.
“Turut berduka cita atas meninggalnya Almarhumah Hijra. Semoga amal dan ibadahnya diterima oleh Tuhan, dan keluarga yang ditinggalkannya diberikan kesabaran dan keikhlasan,” pungkasnya.