Namun, Argentina hanya mampu mencatatkan dua tembakan tepat sasaran dari lima lesatan, sedangkan Meksiko lebih sedikit dengan hanya satu dari empat lesatan.
Kemenangan ini mengantar Argentina menggeser Arab Saudi dan naik ke posisi dua pada klasemen sementara di Grup C.
Kedua tim memiliki perolehan poin yang sama (tiga), tetapi Argentina unggul dalam sisi jumlah gol (tiga berbanding dua).
Sementara itu Meksiko harus puas berada di urutan terbawah dengan hanya mengoleksi satu poin.
Pada laga selanjutnya Argentina akan berhadapan dengan Polandia pada Kamis (1/12/2022) dini hari pekan depan pukul 02:00 WIB.
Sedangkan Meksiko bakal bertemu Arab Saudi pada jam dan hari yang sama.
Sebagai catatan, keempat tim masih memiliki peluang untuk bisa lolos ke babak 16 besar.