“Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak diwilayah teritorial Kodam XIV Hasanuddin di Sulsel, Sulbar dan Sultra. Program ini tentunya merupakan arahan dari pimpinan TNI AD, untuk selalu hadir ditengah-tengah masyrakat, membantu serta menjadi solusi,” sambungnya.
Dari informasi yang dihimpun redaksi katasatu.co.id, program RTLH ini merupakan Kolaborasi TNI dengan berbagai pihak, seperti, Baznas Kota Palopo, Pemkot Palopo, Polres Palopo, dan beberapa instasi lain, sehingga dapat terlaksana, satu unit rumah di kelurahan Ponjalae dikerjakan, dari tidak layak huni, menjadi layak huni.
“Rumah dari warga kita ini, apabila air pasang, dan hujan kerap dilanda banjir. Berkat bantuan semua pihak , khususnya Baznas Palopo, rumah warga di Ponjalae ini dapat kita rehab dan, Insya ALLAH sudah nyaman dihuni, tidak kebanjiran lagi,” ungkap Dandim 1403 Palopo Letkol Inf Apriadi Nidjo.
Adapun identitas warga yang dapat program RTHL ini, yakni, Hamdia (66), yang berlamat di Jalan. Abdullah Daeng Mappuji Kelurahan Ponjalae, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Sulsel.