Pantau Vaksinasi Lansia-ASN Warsel, Aipda Aswan Ajak Warga Patuhi Prokes

PALOPO – Bhabinkamtibmas, Polsek Wara Selatan, Aipda Aswan gelar pemantauan terhadap proses Vaksinasi Covid-19 untuk warga Lanjut Usia (Lansia) dan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Camat Wara Selatan dan dihadiri langsung Camat, Abdul Rahman dan Kepala Puskesmas Wara Selatan, Hj Herawati.

Dari kegiatan itu juga dimanfaatkan Bhabinkamtibmas untuk mensosialisasikan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada warga.

“Meski sudah di vaksin, diwajibkan tetap memakai masker, jaga jarak dan rutin mencuci tangan dengan sabun sampai bersih,” pungkas Aipda Aswan.

Langkah strategis tersebut merupakan salah satu cara dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah binaan.

Editor : Muh Ishari

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *