Peringati Hari Juang TNI AD ke 77, Kodim 1403 Palopo Gelar Bakti Sosial

Dandim 1403 Palopo Letkol Inf Apriadi Nidjo, S.M.,M.I.P, didampingi Ketua Persit KCK Cab. XXXVIII Dim 1403 Palopo Ny. Suci Pratiwi saat gelar bakti sosial, di RST Andi Pandangai TK.IV Palopo, jalan Samiun, Kelurahan Amassangan, Kecamatan Wara Kota Palopo, Sulsel, Rabu 14 Desember 2022. Foto: Fatmawati

“Selain khitanan massal, Peduli Stunting dan donor darah, kami dari pihak Kodim juga melaksanakan kegiatan pemberian santunan anak yatim Panti Asuhan Ar-Rahman yang ada di wilayah Kodim 1403 Palopo,” katanya.

Lebih lanjut Dandim mengungkapkan, untuk kegiatan khitan massal dan donor darah difokuskan di RST Andi Pandangai TK.IV Palopo, sehingga masyarakat yang ada disekitar Wilayah Kodim masyarakat dapat langsung mengikuti kegiatan ini.

Dikatakan dari 103 orang pendonor darah, pihaknya mendapatkan 103 kantong darah dan peserta khitanan sebanyak 33 orang, dan Peduli Stunting Sebanyak 6 Orang, di harapkan melalui kegiatan ini, dapat memberikan manfaat dan berguna bagi orang lain.

Di tempat yang sama, Rahman (45) salah satu orang tua anak yang ikut dalam khitanan massal ini mengucapkan terima kasih kepada Kodim 1403 Palopo yang telah memberikan pelayanan gratis khitan massal.

“Terima kasih atas Baksos khususnya khitanan masal yang diselengarakan Kodim hari ini, anak saya sangat senang akhirnya dapat dikhitan,” ucap Rahman.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *