Sementara itu , Pj Walikota Palopo H. Firmanza DP sekaligus bertindak sebagai pembina apel peringatan HPSN mengimbau segenap elemen masyarakat dan komponen terkait, agar meningkatkan semangat gotong-royong mewujudkan kebersihan di Kota Palopo.
Sesuai tema HPSN 2025 “Kolaborasi untuk Indonesia Bersih” hendaknya menjadi penyemangat menjaga terciptanya kebersihan. Selain itu, semangat dan kesadaran dari masyarakat juga sangat dibutuhkan.