Lanjut Panglima TNI menyebutkan, berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI), tanggal 24 Juni 2022 TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%.
Sedangkan hasil survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Lembaga Hukum, Versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%. Panglima TNI menghimbau kepada seluruh Prajurit TNI dan Sipil TNI, untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI.
Panglima TNI Jendral Andika Perkasa juga mengimbau kepada seluruh prajurit dan TNI dan PNS untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI.