“Saat ini Covid 19 masih tinggi, untuk itu, kita harapkan kepada warga binaan agar betul-betul mematuhi prokes sesuai dengan apa yang di anjurkan oleh pemerintah, demi memutus rantai penyebaran wabah covid-19,” tuturnya.
“Tetap menjaga kebersihan lingkungan desa, termasuk menjaga kebersihan di sekitar tempat tinggal masing-masing, serta rajin membersihkan parit-parit, sampah-sampah plastik guna menghindari berbagai macam wabah penyakit, karena intensitas hujan saat ini masih tinggi,” pungkasnya.
Hadir dalam musyawarah, raker Pemdes Sidoraharjo Tahun anggaran 2022 ini, Sekcam Sukamaju Selatan, Eka Bayu Asmara, PJ Desa Sidoraharjo Suriadi, Babinsa Desa Sidoraharjo Sertu Zulkifli, Ketua BPD Desa Sidoraharjo beserta anggota, perwakilan PMD Alimuddin, dan Kepala UPTD Wonokerto Muh.Suhaib.