KATASATU.co.id — Draft Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Kota Palopo 2024 telah diserahkan Pemkot Palopo ke DPRD, untuk dibahas dan ditetapkan. Senin 13 November 2023.
Sebelum ketuk palu, DPRD melaksanakan rapat paripurna dengan agenda pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Ranperda APBD pokok 2024. Sidang tersebut, dipimpin Ketua DPRD, Dr Hj Nurhaenih, didampingi Wakil Ketua 1, Abdul Salam SH, dan Wakil Ketua 2, Irvan ST.
Fraksi Demokrat melalui juru-bicaranya Cendrana Saputra Martani (CSM), menyampaikan 6 poin penting yang menjadi catatan khusus Fraksi Demokrat. Pertama, mereka menyarankan Pemkot Palopo mengedepankan belanja bantuan sosial dan kebutuhan UMKM untuk pemulihan ekonomi masyarakat.
Kedua, papar CSM–, sapaan akrab Cendrana Saputra Martani, Fraksi Demokrat menyarankan Pemkot Palopo menjadikan skala prioritas kegiatan normalisasi dan pembuatan tanggul sungai yang selama ini mengancam warga pada saat musim hujan, termasuk melakukan pemeliharaan serta perbaikan jalan dan drainase.