“Sayur yang kami sumbangkan jangan di lihat banyaknya karena ini menjadi upaya dan partisipasi kami sebagai petani sayur dari Desa Kanreapia, Tombolopao Kabupaten Gowa, untuk bersedekah, dan beribadah,” sambungnya.
Hal senada disampaikan oleh IPDA Purwanto, menurutnya program tersebut, adalah giat kolaborasi, antara petani sayur dan Polri, dalam hal ini dilaksanakan oleh Kesatuan Brimob Polda Sulsel.
” Tujuan dari program ini, adalah berbagi kepada sesama, bagaimana kita bisa berbuat baik, dan menjadi contoh kepada yang lain, bahwa bersedekah bisa apa saja, seperti sayur mayur dan lainnya, terlebih lagi disaat seperti ini, masih dalam kondisi pandemi covid 19,” ujarnya.
Dari pantuan dilapangan, sangat jelas terlihat, pengelola Panti Asuhan Jabal Nur, Nurbaya bersama sejumlah anak – anak panti, sangat antusias menyambut, dan memberikan ucapan terima kasih kepada petani sayur di Desa Kanreapia, juga Kesatuan Brimob Polda Sulsel.
“Kami ucapkan terimakasih, atas bantuan sayur yang di berikan kepada kami hari ini (Selasa,12/01/2021) dan kita doakan agar program seperti ini dapat terus berkelanjutan,” terang Nurbaya. (Anca)