PALOPO — Bhabinkamtibmas, Bripka Syahrul Pongliling menyambangi Pustu yang berlokasi di RT.03/RW.03 Kelurahan Pentojangan, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, Senin (3/4/2021).
Dalam kegiatannya, ia menemukan seorang Ibu, Rani warga RT.01/RW.04 yang usai menjalani proses persalinan secara normal dan melahirkan Bayi perempuan dengan selamat atas bantuan tiga orang Bidan.
Bahkan, kehadiran Bhabinkamtibmas sekaligus melafazkan Iqamat ditelinga sang Bayi atas permintaan keluarga pasien, mengingat sang suami tengah berada diluar daerah
“Ini merupakan salah satu wujud kepedulian sosial dari seorang Bhabinkamtibmas kepada warga binaan, sekaligus untuk memperoleh pahala di bulan suci Ramadan,” ucap Bripka Syahrul Pongliling.
Selain itu, di momen tersebut juga dimanfaatkan dirinya untuk mensosialisasikan aturan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada seluruh warga dan pihak Pustu yang tengah bertugas.
“Ingat dan jangan untuk tetap menaati aturan Prokes dengan memakai masker saat keluar rumah, jaga jarak dan biasakan mencuci tangan dengan sabun sampai bersih usai beraktifitas,” tutupnya.