Solidaritas Umat Beragama, Babinsa Koramil 1403-08/Limbong Bantu Warga Talotok Cor Gereja

LUWU UTARA — Sebagai bukti bahwa TNI-AD selalu ada ditengah-tengah rakyat, kembali dibuktikan oleh Babinsa Koramil 1403-08/Limbong, Pelda Hery, Senin (10/5/2021).

Hal itu dilakukannya dengan membantu warga binaannya di Desa Talotok, Kecamatan Seko, Kabupaten Luwu Utara mengecor Gereja Bethel sebagai bentuk kerukunan umat beragama.

Meski tengah berpuasa, tidak mengurangi niat dan semangat Babinsa bersama warga yang mayoritas beragama non muslim untuk tetap melanjutkan pekerjaannya.

“Kegiatan ini merupakan wujud saling hormat menghormati antar sesama warga dalam kerukunan beragama dalam membenahi Gereja,” ungkap Pelda Hery.

Lanjut Babinsa, aksi tersebut juga merupakan bentuk kepedulian dan perhatiannya kepada seluruh warga tanpa membedakan agama, status, etnis dan budaya.

“Semoga dengan kegiatan ini, dapat meningkatkan hubungan silaturahmi antar Babinsa dengan seluruh warga seluruh binaan,” tutupnya.

Bacaan Lainnya

Selain itu, disela-sela aktifitasnya, tak lupa Pelda Hery turut mensosialisasikan aturan penegakan aturan Protokol Kesehatan (Prokes) dan imbauan larangan mudik kepada warga.

Editor : Muh Ishari

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *