Diketahui, jasad sosok wanita korban dari dugaan tindak pidana pembunuhan, kini dibawa ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Sawerigading Palopo untuk keperluan visum.
Informasi yang berhasil dihimpun, hasil visum tim medis menyebutkan, pada tubuh korban ditemukan dua bekas tusukan, diduga bekas dari benda tajam. Satu bekas tusukan tepat di samping dada sebelah kiri, dan bekas tikaman lainnya berada di lutut sebelah kiri.