Tak hanya itu, Mokole Baebunta menyampaikan, setiap gembok pasti ada kuncinya, yang artinya setiap permasalahan pasti dapat diselesaikan.
Danramil 1403-11 Masamba Kapten CBA Marten Luter R juga berharap, dengan diresmikannya rumah adat Kombong Pitu Masapi, masyarakat dapat terus melestarikan adat dan budaya.
“Kita berharap melalui pendekatan dan komitmen pemerintah terhadap masyarakat, adat dan budaya yang ada di Kabupaten Luwu Utara agar terus dapat dilestarikan,” harap Kapten CBA Marten Luter R.
Hal yang menarik benda pusaka alat perang yang ada di rumah adat Kombong Pitu Masapi juga dimiliki Danramil 1403-11 Masamba, motif dan modelnya sama persis ini sepasang yang tidak bisa dipisahkan dan ini lambang kekuatan melindungi segenap tanah tumpah darah masyarakatnya, serta penghormatan penyambutan dan perlindungan kepada pejabat yang datang berkunjung.
Sekadar diketahui, dalam kegiatan peresmian rumah adat tersebut, juga ditampilkan permainan tradisional yakni Ma Gasing dan tarian tradisional.