PALOPO I KATASATU.co.id – Polres Palopo, di bawah kepemimpinan Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin melaksanakan program makan bergizi gratis.
Kali ini makan gratis dilakukan di SDN 35 Lamandu, Jl. Y Tando, Kelurahan Pattene, Kecamatan Wara Utara, Kota Palopo, Kamis 16 Januari 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program prioritas Presiden RI yang bertujuan meningkatkan asupan gizi siswa-siswi sekolah dasar, khususnya di wilayah Kota Palopo.
Disela-sela kegiatan ini, AKBP Safi’i Nafsikin menyampaikan komitmen Polres Palopo untuk mendukung peningkatan kualitas hidup generasi muda melalui pemberian makanan sehat dan bergizi.
” Polres Palopo berkomitmen mendukung peningkatan kualitas hidup generasi muda melalui pemberian makanan sehat dan bergizi,” kata AKBP Safi’i Nafsikin.
Selain itu, Kapolres Palopo menegaskan, kegiatan ini akan menjadi salah satu langkah strategis Polres Palopo untuk mendukung program pemerintah.
” Memperhatikan kesehatan dan kesejahteraan anak-anak khususnya di wilayah hukum Polres Palopo,”