Dampingi Penyaluran BLT DD, Serda Beni Sesean Ajak Warga Kompak Patuhi Prokes

LUWU — Sebanyak 253 Kepala Keluarga (KK) mendapat pendampingan langsung dari Serda Beni Sesean, (5/11/2020).

Kegiatan tersebut, dalam rangka penerimaan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap IV dan V.

Proses penyaluran bantuan itu, digelar di Kantor Desa Se’pon, Kecamatan Lamasi, Kabupaten Luwu.

Serda Beni Sesesan yang juga merupakan Babinsa Kelurahan Lamasi itu berharap, dimana bantuan yang diterima warga binaan, agar dimanfaatkan sebagai mana mestinya.

“Tetap utamakan kebutuhan pangan keluarga, terlebih ditengah situasi pandemi saat ini,” katanya.

Lanjut Babinsa Koramil 1403-07/Walenrang itu mengajak seluruh warga untuk saling kompak dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dalam mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes).

Bacaan Lainnya

“Ingat untuk selalu memakai masker saat keluar rumah, jaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun dan membilasnya di air yang mengalir,” ucap Serda Beni Sesean.

Diketahui, masing-masing Keluraga Penerima Manfaat (KPM) berhak mendapat bantuan senilai RP600 ribu per KK, yang terhitung selama dua bulan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *